Online
Melalui penerapan tatalaksana efektif dan efisien, tenaga kesehatan diharapkan mampu bertindak secara tepat dalam situasi gawat darurat keracunan pangan. Webinar ini diselenggarakan sebagai sarana peningkatan kapasitas tenaga kesehatan dalam memahami prinsip-prinsip penanganan medis, epidemiologis, dan laboratorium pada kasus keracunan pangan massal, sekaligus memperkuat koordinasi lintas sektor dalam sistem respon cepat KLB. Dengan pendekatan berbasis bukti (evidence-based practice), diharapkan tenaga kesehatan mampu memberikan pelayanan yang cepat, akurat, dan menyeluruh untuk melindungi keselamatan masyarakat dari ancaman keracunan pangan.
Kompetensi:
• 1. Peserta memahami konsep dasar, penyebab, dan mekanisme keracunan pangan.
2. Peserta mengetahui algoritma tatalaksana medis dan penanganan massal pada KLB keracunan pangan.
3. Peserta memahami standar keamanan pangan dan peran surveilans kesehatan lingkungan.
4. Peserta mampu melakukan penanganan awal pasien keracunan (resusitasi, rehidrasi, eliminasi toksin).
5. Peserta mampu mengelola respon cepat dalam situasi KLB keracunan pangan.
6. Peserta mampu melakukan koordinasi dengan tim lintas profesi dan pelaporan kasus.
7. Peserta menunjukkan sikap profesional, tanggap, dan kolaboratif dalam menghadapi situasi darurat kesehatan masyarakat.
8. Peserta memiliki kepedulian terhadap keamanan pangan masyarakat.
9. Peserta berkomitmen mendukung sistem kesiapsiagaan nasional dalam penanggulangan KLB keracunan pangan.
• Tujuan: Tujuan dari webinar dengan judul “Tatalaksana Efektif dan Efisien Kasus Keracunan Pangan Massal” untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan tenaga kesehatan dalam melakukan deteksi dini, penanganan cepat, serta tatalaksana efektif dan efisien terhadap kasus keracunan pangan massal sesuai prinsip evidence-based practice dan standar penanggulangan KLB.
| Jenis: | Seminar |
| Mulai: | 15 November 2025 00:00 |
| Selesai: | 16 November 2025 00:00 |
| Tempat: | Online |
| Panitia: | Kementerian Kesehatan RI |
| Kontak: | N/A |